Pengikut

Jumat, 06 Mei 2011

Banjir di Muara Bulian Belum Surut



Kamis, 5 Mei 2011 
03052011_banjir_batanghari.jpg

Banjir di Batanghari, Rabu (3/5)


MUARA BULIAN, - Banjir yang melanda beberapa kelurahan di Kecamatan Muara Bulian, Kabupaten Batanghari, hingga sore ini belum juga surut. Luapan air sungai Batang Bulian masih menggenangi halaman pulurahn rumah warga.

Pantauan , di Kelurahan Pasar Baru, air menggenangi halaman rumah mulai dari setinggi lutut hingga setinggi pinggang orang dewasa. Warga yang halaman rumahnya tergenang itu banyak yang harus menggunakan sampan untuk memasuki rumahnya.

Sekretaris Satlak Penanggulangan Bencana (PB) Batanghari mengatakan ketinggian air sungai masih bertahan. "Untuk banjir yang di Muara Bulian ini belum surut, tapi di kecamatan lainnya sudah mulai surut," kata Samral, Sekretaris Satlak PB Batanghari kepada Tribunjambi.com, Kamis (5/5).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar