Pengikut

Sabtu, 19 Maret 2011

Nelayan Mendukung Sungai Deli Dikeruk



BELAWAN - Adanya rencana Pemko Medan untuk melakukan pengerukkan terhadap aliran sungai deli guna mencegah pendangkalan, ternyata disambut baik kalangan nelayan.

Apalagi selama ini, akibat pendangkalan sungai deli mengakibatkan kapal-kapal nelayan yang hendak melintasi jembatan kuning Jalan Medan Belawan  menjadi terhambat, terpaksa menunggu air surut.

Dukungan itu disampaikan Amat jaffar selaku Ketua Seikat Masyarakat Nelayan Pesisir Kota Medan (SAMPAN) melalui DNAberita Senin (10/01/2011) di Belawan dalam menyingkapi adanya rencana pengerukkan aliran sungai deli.

Menurut Amat, pengerukkan tak hanya berdampak positif bagi kelancaran arus aliran sungai namun kedepan aliran sungai deli bisa sebagai icon sarana transportasi wisata kota Medan apalagi sejak dulu sungai deli terkenal sebagai sarana transportasi perdagangan di zaman Kerajaan Sultan Deli.

"Kami juga sebelumnya telah mengusulkan pada pemerintah agar sudah saatnya sungai deli dikeruk sebab akibat pendangkalan sungai deli menyebabkan gagal melautnya kapal-kapal nelayan tak bisa melintasi kolong jembatan di Belawan,"cetus Amat Jaffar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar